Introduksi:
Pendidikan formal merupakan suatu hal yang penting untuk dijalani oleh anak, karena hal tersebut menjadi menjadi faktor utama yang akan menentukan karakter, pengetahuan, serta keterampilan yang dikuasai oleh anak ketika mereka telah beranjak dewasa. Oleh karena itu, segala aspek yang terlibat dalam kelancaran pendidikan formal anak tidak boleh luput dari perhatian orang tua, salah satunya adalah pembayaran biaya pendidikan anak.
Jika dahulu orang tua murid harus kerepotan untuk datang ke sekolah atau universitas yang bersangkutan agar bisa menyelesaikan masalah administrasi pembayaran, kini hal tersebut sudah tak perlu lagi dilakukan. Berkat kemajuan teknologi perbankan, saat ini pembayaran biaya pendidikan bisa diselesaikan kapanpun dimanapun melalui smartphone.
Tantangan:
Walaupun begitu, masih banyak instansi pendidikan yang mengadopsi cara transfer konvensional. Padahal, hal tersebut masih akan merepotkan kedua belah pihak dalam menyelesaikan proses pembayaran. Di sisi instansi pendidikan, Anda harus kembali mengidentifikasi pembayaran dari masing-masing siswa. Di sisi lain, mereka yang melakukan pembayaran harus kembali melakukan verifikasi bahwa biaya pendidikan sudah dilunaskan.
Solusi:
Sebagai bentuk apresiasi BRI kepada instansi pendidikan, BRI merilis BRIAPI. Open API yang dapat membuat segala proses pembayaran menjadi lebih praktis, modern, dan dapat diandalkan. Open API (Application Programming Interface) sendiri adalah program aplikasi yang memungkinkan perusahaan terintegrasi antar sistem. Kepraktisan pembayaran melalui Open API ini bisa diwujudkan melalui API BRIVA dan API Direct Debit.
Dengan kedua API tersebut, instansi pendidikan dapat menyelesaikan masalah pembayaran biaya pendidikan tanpa perlu melalui proses yang berbelit, API BRIVA akan memungkinkan pembayaran terdeteksi secara otomatis tanpa harus diidentifikasi satu persatu karena hal tersebut akan terdeteksi secara otomatis oleh sistem. API Direct debit akan memungkinkan pembayaran sekolah atau universitas terjadi cukup dengan memasukkan kode one time password yang diterima oleh pembayar. Dengan demikian, pihak instansi pendidikan dan pembayar tidak lagi direpotkan dengan proses pembayaran pendidikan. Seluruh API dari BRIAPI di atas telah memiliki sertifikasi keamanan berstandar internasional yaitu ISO 27001 dan PADSS (Payment Application Data Security Standard)