A. Terms and Conditions (Akses ke Sandbox BRI API)

Ketentuan Penggunaan Web BRI API & Sandbox

Terima kasih telah mengunjungi BRI API. Terlebih dahulu kami jelaskan hal-hal sebagai berikut :

  1. PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk selanjutnya disebut “Bank BRI”
  2. Website Application Programming Interface selanjutnya disebut “Layanan BRI API”
  3. Pengunjung atau pengguna Layanan BRI API selanjutnya disebut “Client”

Demi keamanan dan kenyamanan, Bank BRI telah menyiapkan beberapa ketentuan penggunaan Layanan BRI API bagi Client melalui https://developers.bri.co.id

1 .Tentang Ketentuan Penggunaan

Client wajib membaca ketentuan penggunaan dengan seksama sebelum menggunakan Layanan BRI API. Ketentuan penggunaan ini berlaku untuk semua Client baik individu maupun perusahaan yang mengakses atau menggunakan BRI API. Dengan mengakses atau menggunakan Layanan BRI API, berarti Client setuju untuk mematuhi seluruh ketentuan pengunaan ini.

2. Penggunaan Layanan Oleh Client Perusahaan atau Badan Usaha

Dalam hal penggunaan Layanan dilakukan oleh pihak yang ditunjuk atau wakil dari Client yang berbentuk perusahaan atau badan hukum lainnya, maka Client menyatakan dan menjamin bahwa perwakilan yang ditunjuk memiliki wewenang untuk bertindak untuk dan atas nama perusahaan Client.

3. Pendaftaran

Untuk mengakses dan menggunakan fitur-fitur Layanan BRI API, Client wajib memberikan informasi identitas yang valid dan menjamin bahwa setiap informasi pendaftaran yang diberikan kepada Bank BRI adalah data valid serta ter-update. Client wajib segera menginformasikan kepada Bank BRI apabila terjadi perubahan pada data Client.

Pendaftaran akses Sandbox dapat dilakukan melalui web (portal BRI API) sementara untuk akses Production harus mengisi dan menandatangani formulir yang telah disediakan dan mengirimkan ke Divisi Terkait.

4. Kepatuhan dengan Hukum

Client dan / atau pihak yang mewakilinya wajib mematuhi ketentuan penggunaan dan ketentuan hukum terkait lainnya yang berlaku. Client tidak diperkenankan menggunakan Layanan BRI API untuk perbuatan ilegal dan serta melanggar hukum. Penggunaan Layanan BRI API tunduk pada ketentuan dan peraturan perundang-undangan Negara Republik Indonesia yang berlaku.

5. Akses Sandbox BRI API

Sandbox BRI API merupakan bagian dari Layanan BRI API, Sandbox digunakan untuk menguji dan memverifikasi antara pengguna dan database pemilik Layanan BRI API (dummy database). Client hanya diperkenankan mengakses Sandbox BRI API melalui tata cara yang telah dijelaskan pada dokumentasi website BRI API. Client wajib menggunakan data yang diperoleh dari Bank BRI sesuai dengan hak dan kewenangan yang dimiliki, serta menjaga kerahasiaan data tersebut. Client tidak diperkenankan menutup dan/atau menyembunyikan identitas dalam bentuk apa pun ketika menggunakan Sandbox BRI API.

6. Data Sandbox BRI API

Client mengetahui dan menyetujui bahwa data yang diakses melalui Sandbox BRI API adalah informasi yang bersifat dummy (bukan data sebenarnya). Bank BRI berhak untuk mengubah dan/atau menghapus data tersebut sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

7. Pembatasan Sandbox BRI API

Bank BRI berhak menentukan batas penggunaan BRI API pada masing-masing Client, misalnya jenis dan jumlah transaction per second (TPS) yang dapat diakses. Apabila Client ingin menggunakan jenis Layanan dan jumlah TPS melebihi batas yang telah ditentukan, maka Client dapat menghubungi tim support BRI API helpdesk_BRI API@bri.co.id. Sehubungan dengan hal tersebut, Client menyetujui atas pembatasan dimaksud dan tidak akan mencoba untuk mengakses hal-hal diluar Layanan yang tersedia sebagaimana yang tecantum pada dokumentasi masing-masing Layanan BRI API.

8. Monitoring

Client mengetahui dan menyetujui bahwa Bank BRI memiliki hak untuk mengakses dan memonitoring akun Client dalam rangka menjaga keamanan dan kualitas Layanan atau hal lainnya yang dapat mempengaruhi kegiatan operasional Bank BRI. Dengan pertimbangan dan alasan tersebut Bank BRI berhak untuk menghentikan akses akun Client dan menghapus akun tersebut.

9. Penggunaan Forum pada BRI API

Forum BRI API merupakan media untuk berkomunikasi dan sharing antara pengguna (user) BRI API dan pemilik Layanan BRI API. Pada Forum ini pemilik Layanan BRI API akan memberitahukan berupa pengumuman ataupun informasi terkait Layanan BRI API (updatem maintenance atau hal-hal lain), pada forum ini user juga dapat berinteraksi dengan user lain terkait penggunaan BRI API.

  1. Client bertanggung jawab sepenuhnya atas tulisan, komentar, masukan dan saran yang dikirim.
  2. Penggunaan forum ini hanya untuk kebutuhan penggunaan Layanan BRI API.
  3. Client tidak diperkenankan untuk mem-posting apa pun yang berisi iklan, fitnah, mengandung unsur kekerasan, rasisme, SARA, pornografi, ancaman, kebencian, teror, komentar yang tidak pantas, dan/atau hal-hal lainnya yang melanggar hukum, kesusilaan, dan/atau ketertiban umum.
  4. Client tidak diperkenankan untuk mem-posting dan/atau menyebarluaskan hal-hal yang dilindungi oleh hak atas kekayaan intelektual pihak lain tanpa terlebih dahulu memperoleh izin tertulis dari pemilik hak atas kekayaan intelektual tersebut.

 

10. Larangan

Dalam menggunakan Layanan BRI API, Client dilarang :

  1. Mengalihkan hak dan kewenangan penggunaan Layanan BRI API kepada pihak lain dengan cara apa pun.
  2. Membuat Layanan API yang berfungsi sama dengan BRI API dan menawarkannya untuk digunakan oleh pihak lain manapun.
  3. Melakukan tindakan dengan maksud mengganggu kegiatan operasional dan/atau Layanan BRI API dengan virus, worm, trojan, spyware, malware ransomware atau dengan cara apapun yang bersifat merusak.
  4. Mengganggu operasional dan Layanan BRI API dengan menggunakan cara dan bentuk apapun.

Dalam hal Client melakukan hal – hal yang dilarang tersebut di atas, maka segala kerugian yang diderita oleh Bank sebagai akibat dari dilakukannya larangan oleh Client akan menjadi tanggung jawab Client, dan Bank berhak untuk mengambil langkah – langkah hukum atas terjadinya pelanggaran larangan oleh Client.

Pemberhentian

Bank BRI dengan pertimbangan tertentu berhak untuk mengakhiri dan/atau memberhentikan akses Client ke Layanan BRI API. Setelah Bank BRI mengakhiri dan/atau memberhentikan akses Client ke Layanan BRI API, Client harus segera menghapus cache atau konten yang disimpan.

1. Bank BRI tidak bertanggungjawab atas hal-hal sebagai berikut :

  • Tuntutan dari pihak ketiga akibat hilangnya keuntungan, pendapatan dan atau akibat penggunaan Layanan BRI API
  • Segala beban dan kerugian baik langsung maupun tidak langsung akibat dari penggunaan Layanan BRI API oleh Client.

2. Client wajib bertanggung jawab dan membebaskan Bank BRI, Direktur, Komisaris dan karyawan BRI terhadap semua kewajiban, kerusakan, kerugian, biaya (termasuk biaya hukum) dan biaya lain yang berkaitan dengan segala tuduhan dari pihak lain yang mungkin timbul akibat antara lain:

  • Penyalahgunaan penggunaan Layanan oleh Client atau pengguna akhir Client; dan/atau
  • Pelanggaran ketentuan penggunaan oleh Client atau pengguna akhir Client.

11. Tentang Penggunaan Promosi dan Pemasaran

Untuk mempromosikan, memasarkan, atau menunjukkan Layanan yang digunakan, Bank BRI dapat memproduksi dan mendistribusikan antara lain gambar, foto, video dan kontent lainnya terkait nama, merk/logo serta tagline perusahaan Client. Dengan ini Client memberikan kepada Bank BRI semua hak dan persetujuan yang diperlukan untuk tujuan sebagaimana dimaksud di atas.

12. Penambahan dan Perubahan Aturan

Bank BRI berhak untuk mengubah dan/atau menambah ketentuan penggunaan Layanan BRI API, hal – hal yang tidak dan belum diatur pada ketentuan ini akan disampaikan oleh Bank BRI melalui sarana apapun dengan ketentuan hukum yang berlaku.

B. TERMS & CONDITIONS (PENGGUNAAN BRI API – DATA PRODUCTION)

Syarat dan Ketentuan atas penggunaan Layanan BRI API mengikat secara hukum antara PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk, selanjutnya disebut Bank, selaku pihak pertama; dan pihak pengguna Layanan BRI API, baik untuk dirinya sendiri maupun bertindak mewakili suatu badan non perorangan (badan hukum, badan usaha dll) berdasarkan Surat Kuasa atau dokumen legalitas lainnya yang sah untuk bertindak mewakili, selanjutnya disebut sebagai Client, selaku pihak kedua, sebagaimana syarat dan ketentuan yang terlampir dibawah ini. Client, menyatakan tunduk pada syarat dan ketentuan atas Layanan BRI API.

1. Istilah

  1. Bank adalah PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk yang meliputi Kantor Pusat, kantor Wilayah, Kantor Cabang Khusus, Kantor Cabang, Kantor Cabang Pembantu dan kantor lainnya yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk.
  2. BRIAPI (BRI Application Programming Interface) adalah salah satu jenis jasa layanan yang menghubungkan produk/layanan perbankan yang dimiliki oleh BRI dengan produk/layanan yang dimiliki oleh nasabah baik nasabah perorangan maupun non perorangan, sehingga nasabah tersebut dapat membuat suatu produk/layanan melalui aplikasi yang dimiliki dan terintegrasi secara langsung dengan produk/layanan yang dimiliki oleh BRI.
  3. Client adalah nasabah yang telah terdaftar sebagai pengguna Layanan BRI API.
  4. Corporate ID adalah kode pada BRI API yang diberikan kepada Client untuk menunjukan identitas perusahaan / Lembaga yang harus dimasukan pada saat melakukan akses BRI API.
  5. Helpdesk BRI API adalah layanan informasi/bantuan terkait dengan Layanan BRI API yang dapat dihubungi melalui nomor telepon 14017 atau melalui alamat email briapi.contact@bri.co.id.
  6. Password adalah kombinasi huruf (besar – kecil) dan angka yang merupakan sandi rahasia yang harus dimasukan pada saat melakukan akses Layanan BRI API.
  7. Pemegang User ID adalah individu yang diberikan kewenangan oleh Client untuk dapat mengakses Layanan BRI API.
  8. Nasabah adalah individu, badan usaha dana atau institusi lainnya yang memiliki rekening simpanan dana atau pinjaman di bank.
  9. User Admin adalah user ID yang diberikan oleh BRI kepada Client yang memiliki kewenangan dan tanggung jawab melakukan (create) setting aplikasi di BRI API untuk Client tersebut.
  10. User ID adalah kode yang diberikan kepada Client untuk menunjukan identitas seseorang yang mendapatkan hak akses BRI API yang harus dimasukan pada saat melakukan akses Layanan BRI API.
  11. User SysAdmin adalah user ID yang diberikan oleh BRI kepada Client, yang memiliki kewenangan dan tanggung jawab memverifikasi dan menyetujui setting aplikasi Layanan BRI API yang telah dibuat oleh User Admin.

2. Administrasi Pendaftaran, Pengubahan dan Penghapusan

  1. Setiap pendaftaran, pengubahan atau penghapusan data dan atau status dari identitas Client, User Admin atau SysAdmin, rekening, fitur, maka Client harus mengisi formulir BRI API atau surat serta dokumen lainnya yang ditetapkan oleh Bank.
  2. Bank akan melakukan verifikasi dan pengecekan terhadap kelengkapan dan kebenaran data pada Formulir BRI API serta dokumen pendukungnya.
  3. Bank dapat menolak dan mengembalikan formulir kepada nasabah untuk dilengkapi bila ditemukan ketidaksesuaian atau tidak lengkapnya dokumen pendukung.
  4. Bank akan melakukan pendaftaran, pengubahan atau penghapusan ke dalam system apabila telah dilakukan verifikasi dan pengecekan terhadap formulir dan dokumen pendukung. Persetujuan pendaftaran, pengubahan atau penghapusan merupakan kewenangan Bank yang didasarkan pada hasil pengecekan dan verifikasi serta telah memenuhi ketentuan internal Bank.

3. Registrasi BRIAPI (Upgrade to Production)

  1. Untuk melakukan akses data production BRI API, Nasabah harus :
    • Mengisi formulir registrasi BRI API (Form BRI API – 01)
    • Membaca, memahami isi, dan menandatangani Syarat dan Ketentuan BRI API (Form BRI API)
    • Melampirkan fotocopy dokumen-dokumen, yaitu :
      • Akta Pendirian Perusahaan dan Akta Pendirian Terakhir,
      • SIUP atau TDP atau Ijin Usaha lainnya,
      • Dasar kewenangan bertindak dari pemohon,
      • KTP, SIM, Paspor, KITAS, atau Kartu Identitas lain dari pihak – pihak yang berwenang / ditunjuk untuk bertindak mewakili perusahaan (termasuk apabila terdapat pihak pemberi kuasa dan penerima kuasa).
    • Setiap pemegang User ID yang ditunjuk atau diberikan kewenangan olen , harus memiliki alamat email yang aktif dan telah didaftarkan pada pihak Bank.

4. Fasilitas/Layanan BRIAPI

  1. Untuk dapat mengakses data production BRI API, harus memiliki Corporate ID, User ID dan password yang diberikan oleh Bank kepada setelah melakukan registrasi BRI API (Upgrade to Production) serta memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.
  2. Jenis fasilitas Layanan BRI API yang diberikan kepada sesuai dengan layanan yang dipilih/ didaftarkan sebagaimana tercantum dalam Formulir Registrasi BRI API (Form BRI API – 01).
  3. Bank menyediakan fasilitas Help Desk BRI API untuk melayani keluhan dan laporan .

5. Rekening

  1. Rekening baik untuk fasilitas Informasi (inquiry) maupun Transaksi harus didaftarkan terlebih dahulu dalam Layanan BRI API.
  2. Jenis rekening yang didaftarkan adalah rekening yang di buka di Bank, meliputi : Giro atau Tabungan baik atas nama nasabah maupun bukan atas nama nasabah.

6. Login/Akses ke Production BRIAPI

  1. Layanan BRI API hanya dapat diakses melalui alamat website https://developers.bri.co.id
  2. Untuk dapat mengakses Layanan BRI API, harus :
    • Memasukan Corporate ID
    • Memasukan User ID
    • Memasukan password

7. Penggunaan User ID dan Password

  1. Pemegang User ID wajib mengamankan User ID dan Password dengan cara, namun tidak terbatas pada :
    • Menjaga kerahasiaan User ID dan Password
    • Tidak menuliskan dan menyimpannya dalam bentuk tertulis atau pada aplikasi komputer yang memungkinkan untuk diketahui orang lain.
  2. Segala akibat, risiko dan tanggungjawab yang disebabkan oleh hal-hal yang disebabkan oleh penyalahgunaan User ID dan Password adalah tanggung jawab Client sepenuhnya dan membebaskan bank dari segala tuntutan.
  3. Client bertanggung jawab sepenuhnya terhadap semua instruksi transaksi yang terjadi berdasarkan penggunaan User ID dan Password.
  4. Client wajib untuk segera memberitahukan ke Bank apabila User ID dan Password baik untuk User dan SysAdmin diketahui orang lain yang tidak berwenang. Segala Instruksi Transaksi berdasarkan penggunaan User ID dan Pasword yang terjadi sebelum Bank menerima secaratertulis laporan tersebut merupakan tanggung jawab Client sepenuhnya.

8. Pemblokiran User ID

  1. User ID akan diblokir bila salah memasukkan User ID dan atau Password selama 4 kali berturut – turut.
  2. Pembukaan blokir User ID dilakukan oleh Admin dan SysAdmin, sedangkan apabila terjadi pemblokiran Admin dan atau SysAdmin maka pemegang user Admin dan SysAdmin harus menghubungi HelpDesk BRI API.

9. Ketentuan Umum Transaksi

  1. Client wajib mengisi semua data yang dibutuhkan untuk setiap transaksi secara benar, lengkap dan tepat. Client Bertanggung Jawab atas kebenaran, kelengkapan dan ketepatan instruksi dan membebaskan Bank dari segala akibat yang timbul karena ketidaklengkapan instruksi/data transaksi dari Client.
  2. Client wajib memastikan bahwa User ID dan Password yang digunakan untuk aplikasi BRI API tidak digandakan dan disalahgunakan dalam bentuk apapun.
  3. Bank menerima dan menjalankan setiap instruksi dari Client sebagai bukti instruksi yang sah berdasarkan penggunaan User ID dan Password. Untuk itu Bank tidak mempunyai kewajiban untuk meneliti atau menyelidiki keaslian maupun keabsahan atau kewenangan User ID dan Password atau menilai maupun membuktikan ketepatan dan kelengkapan isntruksi yang dimaksud dan oleh karena itu instruksi tersebut sah dan mengikat Client dengan segala akibat yang ditimbulkan.
  4. Client hanya dapat melakukan transaksi sebelum melewati Cut Of Time yang telah ditentukan Bank.
  5. Untuk transaksi yang melibatkan Bank Indonesia atau kepihak ketiga lainnya, maka transaksi mengikuti hari kerja operasional Bank Indonesia da pihak ketiga lainnya.
  6. Bank berhak untuk tidak melaksanakan instruksi transaksi dari Client, apablia terjadi hal-hal sebagai berikut :
    • Saldo pada rekening yang didaftarkan tidak mencukupi.
    • Bank mengetahui atau memiliki alasan dan bukti yang cukup untuk menduga bahwa telah atau akan dilakukannya penipuan atau aksi kejahatan.
    • Bank menerima perintah dari pihak yang berwenang.
  7. Client membebaskan Bank dari tanggung jawab atas kerugian apapun yang timbul dari penggunaan BRI API dan perangkat BRI API yang tidak sesuai petunjuk yang tercantum dalam manual / dokumentasi BRI API.
  8. Client mengakui kepemilikan Bank terhadap hak cipta dan hak milik intelektual lainnya dalam BRI API.
  9. Client tidak boleh menggandakan atau meneruskan semua atau salah satu hak manapun, manfaat atau kewajiban atas fasilitas ini kepada pihak lain tanpa persetujuan tertulis dari Bank.
  10. Client tidak akan mengganggu, melakukan perubahan, alterasi atau menyalahgunakan dengan cara apapun seluruh aplikasi BRI API.
  11. Client tunduk pada ketentuan pembebanan biaya transaksi dan administrasi / dan atau biaya hit / call BRI API yang telah ditetapkan oleh Bank.
  12. Client menyetujui sepenuhnya membebaskan Bank dari semua biaya, kerusakan, kerugian kewajiban dan atau pengeluaran apapun baik langsung maupun tidak langsung yang timbul sebagai akibat dari pelanggaran oleh Client terhadap kewajiban-kewajiban Client atas fasilitas ini atau akibat apapun yang timbul dari dan atau sehubungan dengan penggunaan aplikasi BRI API ini.

10. Biaya dan Kuasa Debet Rekening

  1. Client dengan ini memberikan kuasa kepada Bank untuk mendebet rekening Client di Bank   untuk melaksanakan transaksi yang diinstruksikan Client kepada Bank melalui fasilitas BRI API dan untuk pembayaran biaya yang timbul melalui aplikasi BRI API sebagaimana ditentukan oleh Bank. Oleh karenanya dengan ditandatanganinya dokumen ini maka tidak diperlukan lagi suatu surat kuasa tersendiri guna keperluan dimaksud.
  2. Bank berhak untuk mendebet biaya untuk biaya administrasi / abonemen dan atau biaya transaksi tertentu dan atau biaya lainnya yang timbul melalui aplikasi BRI API yang akan ditetapkan dan diberitahukan oleh BRI.
  3. Apabila terjadi kegagalan pemrosesan pada tanggal efektif transaksi yang bukan disebabkan oleh kesalahan pihak BRI, maka Client tetap dikenakan biaya.
  4. Bank setiap saat berhak untuk mengubah biaya-biaya dengan pemberitahuan melalui sarana yang dianggap lazim. Setiap perubahan biaya-biaya tersebut mengikat Client.
  5. Seluruh pendebetan biaya akan dilakukan secara otomatis oleh sistem dengan mendebet rekening Client, kecuali apabila dinyatakan dibuku manual. Apabila biaya dibuku secara otomatis tetapi rekening Client saldonya tidak mencukupi maka biaya tersebut tetap menjadi kewajiban Client sampai kewajiban tersebut terpenuhi.
  6. Kuasa ini tetap berlaku selama Client masih memperoleh Layanan BRI API atau masih adanya kewajiban Client kepada Bank meskipun Client sudah tidak memperoleh Layanan BRI API.

11. Force Majeur

  1. Client akan membebaskan Bank dari segala tuntutan apapun, dalam hal Bank tidak dapat melaksanakan isntruksi dari Client sebagian maupun seluruhnya karena kejadian-kejadian atau sebab-sebab diluar kekuasaan atau kemampuan Bank, termasuk namun tidak terbatas pada bencana alam, perang, huru-hara keadaan peralatan, sistem atau transmisi yang tidak berfugsi, gangguan listrik, gangguan telekomunikasi, kebijaksanaan pemerintah serta kejadian-kejadian atau sebab-sebab lain diluar kekuasaan dan kemampuan Bank.
  2. Bank tidak bertanggung jawab bila terjadi kerusakan pada aplikasi dan atau perangkat BRI API yang disebabkan oleh kesalahan Client atau sebab-sebab lain seperti komponen & sejenisnya, listrik pada, kabel putus, kerusakan pada perangkat keras komputer dan lain-lain.

12. Pengakhiran Layanan

  1. Layanan BRIAPI akan dihentikan oleh Bank apabila :
    • Client mengakhiri penggunaan Layanan BRI API dengan mengajukan surat penutupan fasilitas BRI API serta menyerahkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan sesuai dengan yang telah ditentukan Bank.
    • Bank menengarai adanya penyalahgunaan laynaan BRI API oleh Client dalam kaitannya dengan pelanggaran hukum.
    • Bank melaksanakan suatu keharusan atau perintah pejabat yang berwenang atau sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
    • Bank atas pertimbangan dan kepentingannya sendiri mengakhiri pemberian Layanan BRI API kepada Client dengan memberitahukan kepada Client melalui sarana yang lazim.
  2. Untuk aktivasi kembali Layanan BRI API yang dihentikan oleh Bank pada butri 1 di atas, harus mengikuti prodsedur registrasi Clientbaru.

13. Lain-Lain

  1. Client tunduk pada ketentuan dan peraturan yang berlaku pada Bank serta syarat dan ketentuan yang mengatur semua jasa layanan dan transaksi yang dicakup oleh BRI API, termasuk setiap perubahan yang akan diberitahukan oleh Bank melalui sarana yang lazim.
  2. Bank setiap saat dengan pertimbangan tertentu dapat mengubah manual pengoperasioan BRI API dalam bentuk apapun dan akan memberitahukan perubahannya kepada Client melalui sarana yang lazim.
  3. Bank berhak menghentikan Layanan BRI API untuk sementara waktu maupun jangka waktu tertentu yang ditentukan oleh Bank karena Bank mengalami gangguan atau untuk keperluan pembaharuan, pemeliharaan dan atau untuk tujuan lain yang dianggap baik oleh Bank, dan untuk itu Bank tidak berkewajiban mempertanggungjawabkan kepada siapapun. Bank akan memberitahukan penghentian sementara tersebut kepada Client melalui sarana lazim.

14. Perubahan Syarat dan Ketentuan BRIAPI

BRI setiap saat dengan pertimbangannya sendiri berhak mengubah, melengkapi atau mengganti syarat- syarat dan ketentuan ini tanpa persetujuan terlebih dahulu dari Client. Setiap perubahan terhadap syarat dan ketentuan akan diberitahukan kemudian kepada Client dalam bentuk dan melalui sarana yang lazim. Setiap Perubahan atas syarat dan ketentuan ini mengikat Client.